Directory Image
This website uses cookies to improve user experience. By using our website you consent to all cookies in accordance with our Privacy Policy.

Keunggulan Headset Bluetooth Xiaomi di Pasaran

Author: Kharisa Ayu
by Kharisa Ayu
Posted: Dec 13, 2018

Smartphone sudah tak bisa dipisahkan lagi dari kehidupan manusia sehari-hari. Kini siapa saja, dimana saja dan kapan saja manusia menggunakan smartphone untuk memudahkan mereka berkomunikasi hingga melakukan berbagai jenis pekerjaan. Untuk memudahkan user memakai smartphone dalam berbagai kegiatan yang sedang dilakukan, ada kalanya alat bantu diperlukan. Contoh yang paling populer adalah headset atau earphone yang berguna untuk memperpanjang speaker dan microphone smartphone sehingga Anda tak perlu memegangi smartphone untuk bisa menggunakannya. Headset bluetooth Xiaomi merupakan salah satu merk headset yang paling laris di pasaran untuk memberikan kemudahan bagi para pengguna smartphone.

Para pengguna smartphone pasti sudah mengenal vendor Xiaomi sebagai produsen smartphone berkualitas. Bukan hanya smartphone saja namun Xiaomi juga membuat berbagai jenis aksesoris teknologi salah satunya headset bluetooth. Kini headset bluetooth Xiaomi menjadi merk headset bluetooth yang paling laris karena beberapa kelebihan yang dimilikinya. Bagi Anda yang sering menggunakan smartphone untuk berbagai keperluan namun masih belum memiliki headset wireless, berikut ini adalah beberapa kelebihan dari bluetooth headset yang dapat memberikan manfaat lebih sebagai pelengkap smartphone Anda:

1. Lebih kecil

Didesain secara wireless sehingga headset ini tak perlu terhubung langsung dengan smartphone. Xiaomi mendesain headsetnya dengan design yang mini dan unik sehingga Anda bisa menyembunyikannya di balik hijab hingga topi dan helm. Tanpa adanya kabel yang terhubung langsung ke smartphone, orang bisa tak mengira Anda menggunakan headset saat berjalan, bekerja ataupun berolahraga. Tanpa kabel, Anda juga bisa menempatkan smartphone di tempat yang lebih aman misalnya di dalam tas atau dompet dan tetap bisa mendengarkan musik atau menerima panggilan.

2. Lebih beragam

Headset bluetooth Xiaomi memiliki bentuk yang lebih beragam dibandingkan dengan merk headset lainnya. Terdapat bentuk batangan di salah satu sisi telinga sehingga terlihat lebih formal dan cocok untuk Anda yang bekerja dengan kebutuhan komunikasi tinggi. Microphone terletak di ujung bawah batang tersebut sehingga dekat dengan mulut dan Anda tak perlu memegangi kabel seperti pada headset konvensional. Bentuk headset bluetooth dari Xiaomi yang lain adalah bentuk earphone dengan sedikit kabel untuk menghubungkan antara sisi kanan dan kiri. Pada bentuk ini, microphone terdapat di salah satu sisi kabel dengan posisi mendekati mulut. Penggunaan headset bluetooth jenis ini adalah dengan menyembunyikan kabel penghubungnya di belakang kepala atau leher.

3. Lebih awet

Headset bluetooth Xiaomi menjadi yang paling populer di pasaran karena kualitas dan keawetannya. Baik sering dipakai maupun tidak, headset dari Xiaomi sudah dibuktikan bisa dipakai hingga bertahun-tahun.

4. Hemat batre

Karena tidak terhubung langsung dengan smartphone untuk mendapatkan sumber energi, bluetooth headset menggunakan batre untuk melakukan kerjanya. Sekali charge, Anda bisa menggunakan headset ini dalam keadaan On hingga satu hari.

Dengan berbagai kelebihan di atas, tak aneh jika Xiaomi menjadi merk headset bluetooth terbaik yang saat ini digemari di pasaran. Meski begitu, harga jualnya juga terjangkau untuk semua kalangan sehingga Anda tak perlu mengeluarkan uang terlalu banyak untuk membeli aksesoris smartphone yang sangat bermanfaat ini. Xiaomi juga memberikan masa garansi pada penggunaan pertama sehingga Anda tak perlu khawatir akan layanan purna jualnya asalkan tidak disebabkan oleh kesalahan pada penggunaan. Sudah saatnya beralih ke headset wireless untuk mendapatkan pengalaman menggunakan smartphone yang optimal dan lebih fleksibel.

About the Author

Linamaya sari ari lina au lina maa maa sinaiala

Rate this Article
Leave a Comment
Author Thumbnail
I Agree:
Comment 
Pictures
  • Guest  -  3 years ago

    Media 7

  • Guest  -  3 years ago

    media7.com

Author: Kharisa Ayu

Kharisa Ayu

Member since: Dec 06, 2016
Published articles: 8

Related Articles